Opening Hour

Mon - Fri, 8:00 - 9:00

Email Us

admin@builtycon.com

Hammer Test (Uji keseragaman mutu beton)


Gambar Alat Hammer dan Cara Uji

Uji keseragaman mutu beton (hammer test) dilakukan berdasarkan standar ASTM C 805-2. Metode yang digunakan pada hammer test merupakan metode pengujian tanpa merusak atau yang biasa dikenal dengan Nondestructive Test. Pengujian ini dilakukan untuk:

1. Menilai/menguji keseragaman dari beton yang terpasang di lapangan;

2. Memberikan gambaran zona/daerah dari struktur beton yang memiliki kualitas buruk atau mengalami penurunan/degradasi;

3. Mengestimasi kuat tekan di lapangan

Terdapat keunggulan dari pengujian yang dilakukan pada struktur menggunakan hammer test ini yaitu sangat mudah dalam pengoperasian alat karena memiliki bobot yang ringan dan mudah dimobilisasi serta dapat dilakukan dengan cepat. Sebelum melakukan pengujian, benda uji harus dipastikan dalam keadaan kering dan rata. Beberapa faktor yang mempengaruhi pembacaan alat hammer test ini adalah:

1. Kerataan permukaan benda uji

2. Bentuk dan ukuran benda uji

3. Umur beton yang kan diuji

4. Karbonasi pada permukaan benda uji

5. Tipe semen, cetakan, serta agregat kasar yang digunakan

Sistem kerja alat hammer test ini adalah sebagai berikut:

1. Suatu masa baja diberi muatan energi kinetik melalui sistem tekanan dengan cara menekan sebuah torak (plunger) secara perlahan-lahan/sedikit demi sedikit pada permukaan beton.

2. Setelah mencapai batas tertentu, masa baja tersebut dilepas atau dipukulkan kepada permukaan beton, sehingga torak sebagai pemukul tertekan pada permukaan beton.

Akibat pukulan tersebut, massa baja akan memantul kembali. Besarnya pantulan inilah yang menjadi suatu ukuran dari kekerasan permukaan beton yang ditunjukan oleh jarum penunjuk skala linier. Untuk alat digital, pembacaan dilakukan secara otomatis oleh sistem digital yang terpasang pada alat.

Besarnya pantulan dari massa baja tersebut sangat dipengaruhi oleh sudut penekanan terhadap permukaan beton yang diuji karena energi pukulan akan berubah dan diperlukan koreksi pembacaan.

Gambar Sudut Pukulan dan Koreksi Sudut

Pertanyaan yang Sering Diajukan

Anda Mungkin Bertanya

> Karena berpengalaman pada bidangnya
> Sudah mengerjakan ratusan project
> Terpercaya dan bisa diandalkan
> Kualitas yang terjamin
> Pengerjaan tepat waktu sesuai deadline
> Diekerjakan oleh Tenaga Ahli Bersertikat (SKK/IPTB)
> Tenaga ahli kami sebagai pengajar akademik (Dosen)
> Hasil memuskan (struktur bangunan aman dan murah)
> Harga yang kompetitif
Sepenuhnya tergantung pada luas dan spesifikasi bangunan, sebagai berikut :
> Luasan kurang dari 300 m2 = 5 hari
> Luasan 300-500 = 7 hari
> Luasan 500-2000 = 14 hari
> Luasan diatas 2000 = bisa didiskusikan
Kami selalu memberikan pelayanan yang transparan kepada owner. Kami akan memberikan daftar pekerjaan untuk disetujui bersama sebelum memulai pekerjaan
Kami memberikan sistem pembayaran dengan termin sesuai dengan kesepakatan
Kami selalu memberikan laporan progres pekerjaan beserta foto sehingga selama ini klien puas dengan kinerja kami. Namun bilamana terjadi item pekerjaan yang tidak sesuai dengan Kesepakatan Kerja, maka kami akan memenuhi kewajiban kami agar item pekerjaan tersebut sesuai dengan kesepakatan awal dan klien tidak dikenakan biaya
> Pemilik lokasi tanah/bangunan yang sah
> Memiliki Akta Jual Beli (AJB). Apabila tidak memiliki AJB, maka dapat didukung akta sewa-menyewa dan surat kuasa resmi dari pemilik lokasi tanah/bangunan yang sah dan mengijinkan pembangunan di lokasi tersebut.
> Persetujuan tetangga dan RT/RW